Motif: Uang untuk Obat Aborsi
Fakta paling mencengangkan terungkap dari motif pembunuhan. Korban diketahui meminta uang kepada pelaku untuk membeli obat penggugur kandungan karena sedang hamil.
“Motifnya sangat memprihatinkan. Ini menjadi alarm keras bagi kita semua tentang pergaulan dan pengawasan terhadap anak-anak,” ungkap AKP Verry Purba.
Polisi Tegaskan Proses Hukum Tetap Berjalan
Polres Simalungun menegaskan bahwa meskipun pelaku masih di bawah umur, proses hukum akan tetap berjalan sesuai aturan yang berlaku dalam sistem peradilan anak.
“Kami menangani kasus ini secara profesional, serius, dan tuntas. Ini juga menjadi pengingat penting bagi orang tua untuk lebih memperhatikan pergaulan dan kondisi psikologis anak-anak mereka,” pungkas AKP Verry Purba.(RLS/Riko)