Dumai (OB) – Hujan deras yang mengguyur Kota Dumai selama dua hari berturut-turut menyebabkan kerusakan parah di Kampung Tengah Senepis, Kelurahan Batu Teritip, Kota Dumai. Kondisi tersebut membuat aktivitas warga terganggu dan menimbulkan kekhawatiran akan keselamatan serta kelangsungan hidup masyarakat setempat.
Pantauan awak media Orbit Berita di lapangan menunjukkan sejumlah rumah warga mengalami kerusakan, jalan lingkungan rusak dan tergenang air, serta drainase tidak mampu menampung debit air hujan yang tinggi. Genangan air bertahan cukup lama sehingga menyulitkan warga untuk beraktivitas, termasuk anak-anak yang hendak bersekolah dan warga yang bekerja.
Tokoh masyarakat setempat, Suharto, menyampaikan keprihatinannya atas kondisi yang dialami warga Kampung Tengah Senepis. Ia berharap Pemerintah Kota Dumai segera turun tangan untuk memberikan perhatian dan bantuan nyata.