DUMAI(OB) – Wali Kota Dumai H. Paisal, SKM., MARS secara resmi melantik Fahmi Rizal, S.STP., M.Si sebagai Komisaris Utama PT Pelabuhan Dumai Berseri (Perseroda) di Ruang Kamboja Lantai IV, Kantor Wali Kota Dumai, Selasa (30/12/2025).
Pelantikan tersebut disaksikan jajaran pejabat Pemerintah Kota Dumai dan direksi BUMD. Wali Kota H. Paisal menegaskan, pelantikan ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat kinerja BUMD secara profesional dan berdaya saing.
“Ini harus menjadi semangat baru. Kita butuh inovasi dan cara-cara kreatif untuk memajukan PT Pelabuhan Dumai Berseri,” ujar H. Paisal.
Ia mengakui tantangan ke depan tidak mudah, namun peluang dinilai terbuka lebar. Menurutnya, kondisi BUMD Kota Dumai saat ini berada di jalur yang tepat dan menunjukkan tren keuangan yang sehat.
“Alhamdulillah BUMD kita sudah sehat. Kini saatnya tancap gas agar kinerja meningkat dan berdampak pada peningkatan PAD untuk pembangunan masyarakat Dumai,” jelasnya.
Pelantikan Fahmi Rizal diharapkan mampu mendorong peningkatan kinerja PT Pelabuhan Dumai Berseri serta memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian daerah.(Riko)